4.3.17

amor fati #3


Aneh juga ya kalau dipikir-pikir mengapa untuk menarik sebuah kesimpulan panjang kita harus mengambil jalan memutar lalu baru dapat pelajarannya apa. Memperhatikan lebih dalam lagi, mengecek ulang dan mencari jalan keluar. Kalau sebuah usaha baiknya dilakukan berulang-ulang sampai akhirnya menemukan. Cara yang tepat untuk diri sendiri. 

Ternyata suatu mimpi tidak akan bisa diwujudkan dalam semalam diperlukan latihan, latihan, latihan, belajar, belajar, belajar, coba, coba, coba dan dilakukan berulang. Ada sebuh keras kepala yang harus dimiliki dalam diri. Meski tidak kunjung berhasil, meski nyatanya harus melakukan banyak cara untuk bisa menjadi hal yang diinginkan. 

Tidak ada jalan pintas yang cepat untuk ke sana. Tidak ada cara cepat yang abadi. Lakukan satu-satu dengan segala keringat. Tidak ada yang instan. Dan tidak sedikit juga yang akhirnya menjadi sia-sia. Bukan berarti menyerah hanya saja tidak melanjutkan panggilan. 

Memang tidak mudah dan kesabaran teruji berkali-kali. Namun marilah menjadi rebel dengan tidak mudah menyerah, menjadi keras kepala untuk suatu hal yang benar-benar kamu inginkan. Menjadi pejuang dan petarung sejati. Bahwa sebenarnya segala yang kamu lakukan adalah sebuah doa. Kau melakukannyaa dengan doa, kau memberinya energi agar bisa terwujud. 

Bahwa hati yang tegar adalah sebuah kunci dalam segala situasi, yang menjawab tantangan meski jalanan berlubang dan berkelok. Meski banyak hal yang harus ditukar untuk sebuah hari depan. Bertekunlah dalam doa dan usaha. Kau akan menuainya dengan harga mahal. 




Lihat juga: Perjalanan ke Luar Angkasa

No comments:

Post a Comment

new post

ganti blogspot

 YAK  pemirsah, maapin banget nihh udah ga punya blog.com karena......hhh yaudahlah kayaknya gapapa hehe. tadinya aku mau melatih pemikiran ...