3.10.20

udara di luar dingin

terlepas dari kenyataan bahwa hari sabtu itu tetap bekerja dan harus melakukan beberapa hal yang kiranya kurang lebih maksudnya: "upaya merebut waktuku untuk mencapai tenang jiwa", rasanya hal yang tetap diperlukan adalah rutinitas yang tertentu. aku suka bangun pagi dan memulai segalanya pelan, sekaligus aku tidak suka terburu-buru harus bangun pagi untuk memulai segalanya pelan. kadang aku cuma ingin bangun lebih siang dari biasanya, tapi aku akan menemukan rasa bersalah kalau bangun kesiangan karena tidak bisa pelan-pelan minum kopi. aku gak suka minum kopi di kantor, terlalu kemerungsung dan aku ingin kopi yang damai. 

kira-kira upaya bugar apa yang kamu lakukan sering-sering dan religiously tanpa peduli kata orang? mungkin aku berjalan kaki sore ke tempat yang tidak terlalu ramai, tidak banyak orang. kemarin aku membaca bukunya thich nhat hanh berjudul how to fight. bukunya bukan mengajarkan tentang cara berantem atau kekerasan, bukunya lebih ke arah compassion bahwa setiap orang memiliki penderitaannya masing-masing, oleh karena itu tindakan yang mereka lakukan adalah upaya defensive mereka untuk mereaksi sesuatu. 

seperti kalau di dalam batin dan nuraninya masih sakit, tapi gak menyadarinya, lebih banyak tindakannya akan memproyeksi apa yang ada di dalam. di buku itu dibilang bahwa jikalau kita suffer, ketakutan, sakit hati harus mau diakui dan diterima. suffering yang diterima dan dilegakan inner childnya membuat diri menjadi lebih terbuka dan bisa merasakan dan care akan suffering orang lain. dalam hatiku merasa betapa beres-beres dan eksplor jeroan ini sakit yaa rasanya. memang terasa lebih mengenal diri sendiri tapi memang jadi terasa lebih kencang otot lehernya lol. 

ketika di dalam hati tidak damai, bagaimana mungkin bisa memberikan damai dan kasih ke luar. tapi untuk menuju pada proses untuk bisa menjadi damai banyak amat yang musti diberesin dan upaya mengenal dan menerima diri sendiri. ya proses, sih. 

No comments:

Post a Comment

new post

ganti blogspot

 YAK  pemirsah, maapin banget nihh udah ga punya blog.com karena......hhh yaudahlah kayaknya gapapa hehe. tadinya aku mau melatih pemikiran ...