Lucu ketika mendapatkan diri sendiri pernah patah hati sebegitunya hingga akhirnya bisa sok-sokan rekam lagu. Lalu sekarang didengarkan kembali sambil tertawa lucu sendiri. Heran. Betapa ternyata cinta bisa membuat orang jadi nelangsa kreatif gitu. Tapi enggak ah... saya gak mau sedih-sedih patah hati lagi. Sudah cukup.
Eh tapi ya, betul deh kalau waktu itu memang menyembuhkan. Saat kamu yakin tidak bisa melewatinya. Namun ternyata hati punya mekanismenya sendiri untuk sembuh. Percayalah.
Ya... meski belum menemukan yang baru dan masih takut-takut memulai yang baru, yakinlah suatu hari ketika semuanya tepat akan kembali lagi cinta yang baru. Entah kapan, ya kan?
your voice and your mislyric when you sing, i cant forget ;)
ReplyDelete